Desain Pasar Induk Godean Kabupaten Sleman Yogyakarta

Desain Pasar Induk Godean Sleman - Saat seorang Arsitek membuat sebuah desain, tentu membutuhkan inspirasi agar hasil desain menjadi lebih maksimal. Pada artikel ini akan kami bagikan hasil desain Karya Sayembara Arsitektur yang bisa anda jadikan inspirasi.

Pada artikel ini kami bagikan Desain Pasar Induk Godean Kabupaten Sleman Yogyakarta Karya Sayembara Arsitektur, yang dapat anda jadikan Referensi dan Inspirasi.

Pasar Godean

Refleksi Memayu Hayuning Bawana

Kesadaran kekayaan bentang alam sekitar sebagai wujud penghargaan terhadap wawasan kosmologi jawa diimplementasikan dalam proporsi bangunan yang humanis denganatap utama berbentuk Joglo yang merupakan manifestasi dari bentuk meru dari Merapi. Dalam konteks hubungan sesama manusia, penyediaan ruang budaya sebagai tempat bersosialisasi dan hidup dalam kebaikan untuk kesejahteraan bersama diimplementasikan dalam penyediaan ruang terbuka sebagai perwujudan dari jagad rame.

Ruang Asimilasi

Kawasan Pasar Godean tidak lagi hanya menjadi tempat berkegiatan jual beli dan dikunjungi beberapa golongan saja, melainkan telah bertransformasi menjadi ruang publik yang atraktif bagi semua usia dan kalangan. Keberadaan ruang terbuka dalam bentuk plaza, urban pocket, bahkan ruang pejalan kaki dengan konsep active frontage menjadi daya tarik yang merubah pasar menjadi tujuan wisata. Pasar Godean yang baru menjadi melting point dari orang-orang dengan latar belakang yang beragam.

Kearifan Lokal

Penggunaan atap joglo sebagai atap utama yang menjadi landmark kawasan dengan arah hadap mengikuti sumbu Gunung Merapi-Pantai Selatan serta penggunaan material lokal berbahan tanah liat dengan warna terakota pada fasad bangunan diharapkan dapat menjadi identitas, simbol, dan kebanggaan masyarakat sekitar, sehingga bangunan pasar bisa menjadi representasi dari nilai budaya dan kekayaan alam yang dimiliki kawasan Godean.

Karya Sayembara Arsitektur

Desain Pasar Induk Godean
Kabupaten Sleman Yogyakarta
  • Pra Rancangan (Desain Skematik) Sayembara Desain Pasar Induk Godean
  • Team: 
    • Kelly Josephine
    • Antonius Setha Pramudya, 
    • Regi Kusnadi
Latar Belakang dan Konsep Desain
Dokumen Sayembara
Plaza Utama Pasar Godean
Dokumen Sayembara
Steplan Pasar Godean
Dokumen Sayembara
Denah Pasar Godean
Dokumen Sayembara
Tampak dan Potongan Pasar
Dokumen Sayembara
Desan Eksterior Pasar
Dokumen Sayembara
Itulah Desain Pasar Induk Godean Kabupaten Sleman Yogyakarta karya Sayembara Arsitektur, semoga dapat memberikan inspirasi, sehingga desain yang anda buat menjadi lebih baik.

Baca Juga