Sayembara Konsep Icon dan Landmark Tanjung Redeb Kabupaten Berau

Bagi rekan-rekan arsitek yang sedang mencari informasi tentang Sayembara Arsitektur terbaru, kali ini ada sayembara arsitektur dengan judul "Sayembara Konsep Icon dan Landmark Tanjung Redeb Kabupaten Berau". Total Hadiah dari sayembara ini adalah Rp.110.000.000 (Seratus Sepuluh Juta Rupiah)

Maksud dan Tujuan Sayembara

  1. Menciptakan Landmark Kawasan Perkotaan yang mencerminkan karakter kawasan Tanjung Redeb Kota Sanggam dan Kabupaten Berau Battiwakal yang bersinergi dengan City Branding Tanjung Redeb Kabupaten Berau
  2. Menciptakan Icon yang khas dengan penempatan Adipura di dalamnya dan Desain Eco Green Park guna mendukung Kabupaten Berau menjadi Green City 

Kriteria Perancangan

Desain diharapkan dapat menjawab kebutuhan dan tuntutan desain yang terbagi sebagai berikut:

1. Konsep Arsitektur

Konteks bangunan agar selaras dengan pengembangan perencanaan dan perancangan kawasan khususnya masterplan kawasan.

2. Kesinambungan

  • Desain kawasan mengakomodir kesinambungan dan keserasian dengan lingkungan sekitar kawasan dan sejarah perkembangan kota hingga saat ini
  • Desain kawasan diharapkan dapat menyatu dengan ide konsep yang sudah ada dan mulai di implementasikan di lokasi 

3. Ekspresi Desain

  • Desain bersifat orisinil dan bukan merupakan tiruan dari yang sudah ada
  • Merepresentasikan Konsep Icon dan Landmark serta masa depan kawasan 
  • Inovatif, berkarakter kuat, prgresif dan adaptif terhadap perkembangan kawasan dimasa yang akan datang 
  • Memperhatikan nilai-nilai sejarah dan budaya lokal kawasan 
  • Memperlihatkan keterkaitan antar fungsi dan juga kawasan sekitar secara arsitektural 
  • Memperhatikan penggunaan material yang memudahkan dalam pemeliharaan dan ketahanan terhadap iklim setempat 
  • Rancangan mempertimbangkan kemudahan pelaksanaan melului metode pelaksanaan konstruksi didalam kawasan 
  • Optimum reliability; dengan memperhatikan durable design details, praktis dan mudah dalam pemerliharaan. 

Tempat Pendaftaran

Panitia Sayembara
Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kaupaten Berau Bidang Pengembangan, Pemukiman, Penataan Bangunan dan Jasa Konstruksi
Alamat: 
Jl. Gatot Soebroto, Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur 7352
Kontak Person:
  1. Ridho 0852 4766 3381
  2. Slamet Riyadi 0852 0120 1208 
Email : sayembaraiconberau@gmail.com

Tanggal Pelaksanaan Sayembara

  • Pengumuman Sayembara : 9 Septemeber 2019
  • Pendaftaran & Submit Karya : 9 September - 4 Nopember 2019
  • Penjelasan Dokumen KAK : 17 September 2019
  • Penjurian Tahap I : 11 N
  • opember 2019
  • Penjurian Tahap II : 18 Nopember 2019
Kerangka Acuan Kerja Sayembara, dapat anda download melalui link yang kami sediakan di bawah ini
Itulah informasi Sayembara Arsitektur 2019 dengan judul "Sayembara Konsep Icon dan Landmark Tanjung Redeb Kabupaten Berau", silahkan bagi rekan-rekan Arsitek untuk berpartisipasi.

Baca Juga